Kodim 0833 Terima Audiensi Silahturahmi FKUB Kota Malang

kodim 0833 terima audiensi silahturahmi fkub kota malang ist
Kodim 0833 terima audiensi silahturahmi FKUB Kota Malang. (foto; ist)

Malang, SERU.co.id – Komandan Kodim 0833/ Kota Malang, Letkol Kav Heru Wibowo Sofa SH MHan menerima audensi silaturahmi dari Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Malang. Bertempat di ruang Lobby Makodim 0833 Kota Malang, Jum’at (17/2/2023).

Dalam penyampaiannya, Dandim 0833/Kota Malang mengucapkan, banyak terima kasih kepada FKUB Kota Malang dan rombongan. Atas kunjungannya ke Markas Kodim 0833/Kota Malang.

Baca Juga

“FKUB Kota Malang mempunyai peran yang sangat penting dalam upaya menjaga kerukunan umat beragama di Kota Malang. Sehingga menciptakan Kota Malang tetap aman dan kondusif,” seru Dandim 0833 Kota Malang.

Menurut Dandim 0833/Kota Malang, kehadiran FKUB sangat membantu dan bisa diandalkan. Sehingga mampu mengayomi seluruh umat beragama yang ada di Kota Malang ini.

Kunjungan ke Makodim 0833/Kota Malang ini diikuti oleh Ketua FKUB Kota Malang H. Ahmad Taufik Kusuma, Wakil Ketua FKUB Kota Malang HM Nur Salim dan tokoh perwakilan masing-masing agama dari Kota Malang.

Ketua FKUB dan rombongan tiba di Makodim 0833 Kota Malang disambut langsung oleh Dandim 0833/Kota Malang, Letkol Kav Heru Wibowo Sofa SH MHan. Didampingi Kasdim 0833 Mayor Arm Chairul Effendi dan Pasi Intel Kapten Inf Faisal Risal Pelu.

Sementara itu, Ketua FKUB Kota Malang H. Ahmad Taufik Kusuma menyampaikan, selain untuk menjalin dan mempererat hubungan tali silaturahmi. Juga untuk membangun komunikasi dan kerjasama yang lebih baik dengan Kodim 0833/Kota Malang.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *