Batu, SERU.co.id – Rencana pembangunan kereta gantung di Kota Batu mulai ada titik terang. Rest Area jalur lingkar Barat (Jalibar), Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, akan menjadi stasiun utama proyek Cable Car di Batu. Pembangunannya sendiri akan dilakukan PT Among Tani Indonesia dengan menggandeng produsen cable car asal Austria, Doppelmayr.
Komisaris Utama PT Among Tani Indonesia, Tomy Satrio mengatakan, mulai dari konsep, jarak, rute, dan perkiraan biaya telah ditetapkan. Project kereta gantung ini mengacu pada proyek strategis nasional untuk percepatan pertumbuhan ekonomi di sejumlah kawasan. Adapun Rencana awal pendanaannya, mencapai 300 M untuk jarak 4-5 Kilometer.
“Kami memutuskan untuk merealisasikan pendanaan Rp100 M dengan jarak 1 kilometer,” serunya.
Tomy juga menjelaskan, peletakan batu pertama pembangunan proyek ini akan dilakukan pada 8 Agustus 2022 mendatang. Untuk menuju ke peletakan batu perta itu, pihaknya membutuhkan dana sekitar Rp20 miliar. Mega proyek ini bisa menjadi milik Warga Batu sendiri, apabila seluruh saham bisa terkumpul dari warga Batu sendiri.
“Masyarakat Batu dapat menjadi owner dari kebanggaan mega proyek cable car ini,” ungkapnya.
Secara teknis, akan dibangun dua tower sebagai penyangga cable car. Yaitu di kawasa Rest Area Jalibar dan satu lagi di daerah Wisata Coban Rais. Pembangunan tower penyangga itu diperkirakan memakan waktu 12 bulan. Pembangunan cable car ini akan menggunakan perusahaan asal Austria,
“Doppelmayr telah menangani cable car selama 100 tahun. Bahkan, menguasai 50 persen pangsa pasar kereta gantung dunia,” imbuhnya.
Perwakilan perusahaan Doppelmayr, Hans Jost menambahkan, pihaknya telah menangani tiga kereta gantung di Indonesia yakni Freeport, Tenggarong Kalimantan Timur, dan Ancol. Sehingga Kota Batu akan menjadi proyek cable car nomor 4 di Indonesia. (dik/mzm)
Baca juga:
- Tulah Remaja Bercumbu, Kursi Taman Jalan Ijen Dipalang, Pengunjung Kecewa
- HM Sanusi dan Yenny Wahid Resmikan KH Abdurrahman Wahid di Kepanjen
- Leo/Daniel Juara Thailand Masters 2023
- Bendera NU Seribu Meter Persegi Terbentang di Gunung Panderman
- Rayakan Imlek Bareng Warga, Bupati Bojonegoro Berharap Meningkatkan Persaudaraan antar Umat Beragama