Babinsa Bersama Warga dan Linmas Kedungkandang Karya Bhakti Bersihkan Lingkungan

Babinsa Bersama Warga dan Linmas Kedungkandang Karya Bhakti Bersihkan Lingkungan
Babinsa bersama warga dan Linmas Kedungkandang karya bhakti bersihkan lingkungan. (ist)

Malang, SERU.co.id – Babinsa Koramil 0833-02/Kedungkandang bersama warga RT 02 RW 03 dan unsur Linmas. Melaksanakan karya bhakti membersihkan lingkungan di wilayah Kelurahan Kedungkandang, Kota Malang, Rabu (21/11/2025).

Babinsa Koramil 0833-02/Kedungkandang, Serda Yudi menyampaikan, karya bhakti merupakan bagian tugas Babinsa dalam pembinaan wilayah. Karya bakti meliputi pembersihan fasilitas umum, pengangkatan sampah, serta perbaikan beberapa titik drainase yang mulai tertutup sedimentasi.

Bacaan Lainnya

“Melalui karya bhakti, kami ingin membangun kepedulian bersama dalam menjaga lingkungan sekaligus mempererat hubungan TNI dengan masyarakat,” seru Serda Yudi.

Warga memberikan apresiasi atas pendampingan Babinsa yang dinilai mampu memotivasi dan meningkatkan kekompakan antarwarga. Mereka berharap, kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara berkala untuk menjaga kondisi lingkungan tetap bersih dan tertata.

“Kegiatan berjalan lancar dan ditutup dengan pengecekan kembali area yang telah dibersihkan. Karya bhakti ini diharapkan menjadi contoh sinergi positif antara TNI, Linmas dan masyarakat dalam memelihara lingkungan sekitar,” tandasnya. (*/rhd)

 

disclaimer

Pos terkait

iklan KKB Bank jatim