Sementara itu, Ketua Pelaksana Turnamen Piala Ketua DPRD Kota Malang U-14, Hengky Bayu Firmansyah mengungkapkan, untuk skema pertandingan sendiri akan dibagi menjadi tiga grup.
“Hari ini digelar technical meeting, dan kita drawing 24 club untuk bertanding Jumat depan. Untuk teknis-teknisnya nanti akan dihandel oleh teman-teman PSSI,” kata Hengky.
Menariknya, diakhir pertandingan nanti pihaknya akan memilih pemain terbaik dari setiap klub yang berlaga. Dimana pemain-pemain tersebut akan dikumpulkan menjadi satu tim untuk melawan dua klub tamu profesional.
“Nanti tim teleskoting itu akan melawan dua klub profesional, yaitu Bhayangkara FC dan Arema FC. Kita adakan pertandingan eksibisi itu di akhir nanti, hari Minggunya,” sambungnya.

Dia juga mengungkapkan, untuk besaran hadiah yang akan diterima oleh para juara nantinya tidak berbentuk nominal. Melainkan peralatan dan sarana untuk menunjang skill setiap pemain kedepannya.
“Karena ini menyangkut pembinaan, maka hadiahnya tidak berupa uang. Untuk para pemenang kita berikan seperti bola, cone dan rompi. Karena tujuan turnamen ini adalah sebagai pembinaan,” pungkasnya. (bim/rhd)
Baca juga:
- TMMD 126 Kodim 0818, TNI dan Warga Kebut Pipanisasi Penuhi Kebutuhan Air Bersih
- Babinsa Sukun Pengamanan Pentas Kesenian Tradisional Bantengan
- 99 Persen Limbah Sudah Terkelola, DLH Kota Malang Perkuat Pengolahan Sampah Berbasis Masyarakat
- Bangga dan Haru Warnai Malang Autism Colors 2025, Anak-anak Surga Tampil Luar Biasa
- Trans Jatim Segera Meluncur, Sopir Angkot Tagih Janji Pemkot Malang








