Yuk Taaruf Golek Garwo 28 Februari–1 Maret 2026, Fasilitas Menikah Gratis

Yuk Taaruf Golek Garwo 28 Februari–1 Maret 2026, Fasilitas Menikah Gratis
Program taaruf Golek Garwo kembali digelar. (Instagram @masjidzayedsolo)

Surakarta, SERU.co.id – Kemenag Kota Surakarta bersama Masjid Raya Sheikh Zayed Solo dan Forum Taaruf Indonesia Yogyakarta kembali menggelar “Golek Garwo” Sesi 3. Dibuka untuk umum secara gratis dengan mengisi formulir online maupun datang langsung ke KUA Kota Surakarta, serta fasilitas menikah gratis.

Kepala Kantor Kemenag Kota Surakarta, Ahmad Ulin Nur Hafsun menegaskan, Golek Garwo dirancang sebagai ajang taaruf serius dan bertanggung jawab. Program taaruf ini menjadi ruang pertemuan serius bagi para lajang yang ingin membangun rumah tangga secara syariat, aman dan terarah.

Bacaan Lainnya

“Ini ajang taaruf aman, serius dan sesuai sunah Nabi Muhammad SAW. Program ini diperuntukkan bagi warga yang belum memiliki pasangan, namun memang berniat menikah,” seru Ulin, dikutip dari RRI, Sabtu (24/1/2026).

Ahmad Ulin mengajak masyarakat, baik warga Surakarta maupun dari luar daerah, untuk memanfaatkan kesempatan tersebut. Menurutnya, keberlanjutan program ini merupakan respons atas tingginya minat dan dampak positif dari pelaksanaan sebelumnya.

“Bagi para jomblo di mana saja berada, silakan mendaftar. Pendaftaran bisa dilakukan secara online maupun langsung melalui KUA-KUA di Surakarta. Kami siap melayani,” ujarnya.

Golek Garwo sesi ketiga akan berlangsung selama dua hari, yakni Sabtu (28/2/2026) dan Ahad (1/3/2026), mulai pukul 09.00 WIB di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo. Masjid Raya Sheikh Zayed juga menyediakan fasilitas pernikahan gratis bagi peserta yang memilih menikah di masjid.

Sejak digelar tahun 2025, program ini telah membantu puluhan peserta menemukan pasangan hidup. Sekitar 40 pasangan berhasil berjodoh dan menikah melalui Golek Garwo sepanjang 2025.

Direktur Masjid Raya Sheikh Zayed, Munajat menyebut, antusiasme masyarakat terhadap program ini terus meningkat. Banyak warga yang kembali menanyakan pelaksanaan Golek Garwo. Termasuk permintaan untuk difasilitasi hingga ke jenjang pernikahan.

“Sebelumnya total ada sekitar 40 pasangan yang sukses. Enam pasangan sudah kami nikahkan di Masjid Raya Sheikh Zayed pada Desember 2025. Semua biaya pernikahan kami fasilitasi penuh di masjid,” ujar Munajat, dilansir dari Instagram @masjidzayedsolo.

Ia menambahkan, pada Ramadan 2026 mendatang, pihaknya juga akan melaksanakan pernikahan bagi peserta Golek Garwo. Yakni pasangan sebelumnya yang telah menemukan jodoh.

Pendaftaran dan Persyaratan

Pendaftaran Golek Garwo #3 dibuka hingga 20 Februari 2026 dan dapat dilakukan secara daring melalui tautan: https://bit.ly/formGG3new

Adapun dokumen yang perlu disiapkan peserta, antara lain:

  1. Fotokopi KTP
  2. Fotokopi Kartu Keluarga
  3. Pas foto terbaru
  4. Fotokopi akta cerai atau akta kematian (bagi duda/janda)
  5. Surat pernyataan bermaterai (format tersedia di formulir pendaftaran online)

“Dengan konsep ta’aruf terarah dan dukungan penuh dari lembaga keagamaan. Kami berharap, Golek Garwo kembali menjadi jalan ikhtiar bagi masyarakat menemukan pasangan hidup dan membangun keluarga sakinah,” pungkas Munajat. (aan/rhd)

 

disclaimer

Pos terkait

iklan lowongan marketing seru.co.id