Malang, SERU.co.id – Babinsa Bandulan mengawal penyerahan bantuan rasda BPNTD di Kelurahan Bandulan, Kecamatan Sukun, Kota Malang. Penyerahan bantuan rasda tersebut berlangsung di e-Warung Bandulan, Jalan Raya Bandulan nomor 55, Selasa (14/12/2021).
“Bantuan ini khusus untuk warga yang kurang mampu. Sasarannya, 94 orang warga pra sejahtera dari Kelurahan Bandulan,” seru Babinsa Bandulan Sertu Ludi Iswanto.
Penyerahan berlangsung mulai pukul 08.00 sampai 10.00. Staf Kelurahan Bandulan, Puskessos Bandulan, Kader BPNT-D Bandulan dan Babinsa Bandulan mengawal penyaluran bantuan tersebut.
“Pukul 08.30, warga mulai datang dan melaksanakan registrasi. Selanjutnya mereka mendapat nomor antrian sesuai kedatangan dengan membawa kartu BPNTD dan KTP asli,” imbuh Ludi Iswanto.
Setelah itu, petugas Puskesos melakukan pengecekan sebelum menyalurkan bantuan Rasda BPNT-D. Pukul 10.00, pembagian dan penyerahan bantuan Rasda BPNT-D selesai. Dengan tetap mengingatkan warga masyarakat untuk selalu memakai masker, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan.
“Bulan Desember, 94 warga tersebut menerima masing-masing 11 kilogram. Dengan bantuan Rasda ini, harapannya bisa meringankan beban warga pra sejahtera tersebut. Terutama di masa pandemi covid-19 yang belum berakhir sepenuhnya,” bebernya. (rhd)
Baca juga:
- Dampak Proyek Drainase, Perumda Tugu Tirta Minta Maaf Siagakan Tim 24 Jam
- Pulihkan Semangat Pasca Tragedi Kanjuruhan, Askab PSSI Malang Gelar Kursus Pelatih Lisensi D
- Bapenda Sambang Pondok Pesantren Sosialisasi Layanan Pajak di Hari Santri
- Dahan Pohon Beringin Raksasa di Ngajum Timpa Kabel Listrik dan Truk Parkir
- Entas Anak Tidak Sekolah, Pemkab Malang Bentuk Tim Saber ATS Kecamatan