Solo, SERU.co.id – Kontingen Indonesia tampil gemilang dalam ajang multievent Asean Para Games XI 2022 di Solo, Jawa Tengah. Pada klasemen medali sementara per tanggal 3 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB, Indonesia masih kokoh di posisi puncak.
Indonesia meraih 59 emas, 35 perak, dan 28 perunggu. Thailand mengekor di posisi kedua dengan raihan 23 emas, 17 perak, dan 11 perunggu.
Dari 133 nomor yang telah dimainkan, raihan Indonesia masih sesuai dengan prediksi. Total nomor yang diperlombakan adalah sebanyak 461 nomor.
“Kita masih punya waktu empat hari ke depan untuk mengejar target minimal 104 emas dan optimistis untuk mendapatkannya,” seru pimpinan kontingen Indonesia Andi Herman, Rabu (3/8/2022).
Cabang olahraga yang menyumbangkan medali emas diantaranya adalah para chess, para badminton, para powerlifting, dan para atletik. Atlet andalan Indonesia seperti Ni Nengah Widiasih, Tita Puspita, Jendi Pangabean, dan Saptoyogo Purnomo turut ambil bagian di dalamnya.
Asean Para Games 2022 Solo masih akan berlangsung hingga 6 Agustus 2022 mendatang. Indonesia menjadi tuan rumah setelah Vietnam menyatakan tidak dapat menggelar Asean Para Games dan hanya menjadi tuan rumah SEA Games 2021 saja. (hma/rhd)
Baca juga:
- Driver Ojol Malang Raih Motor Listrik Gebyar Hadiah Smartfren Tahap 3
- Bisnis Thrifting di Kota Malang Lesu Imbas Larangan Impor Pakaian Bekas
- Proyek Drainase Soehat Rampung Sebelum Nataru, Optimis Tekan Banjir 35 Persen
- Konsisten Dukung Literasi & Inklusi Keuangan, Bank Jatim Sabet Penghargaan dari CNN Indonesia
- Ikon Baru Jatim Park 3: Jurassic Sky Ride Ajak Pengunjung Melayang di Atas Rimba Dinosaurus








