Jakarta, SERU.co.id – Mantan hakim Mahkamah Konstitusi (MK) masa bakti 2008-2013 Muhammad Alim menghembuskan napas terakhirnya, Rabu (18/8/2021) pagi. Kabar duka tersebut dikonfirmasi oleh Juru Bicara MK Fajar Laksono.
“Hari ini meninggal jam 06.00 WITA di Makassar,” kata Fajar.
Muhammad Alim meninggal dunia dalam usia 76 tahun. Jenazah rencananya akan dimakamkan di TMP Makassar.
“Rencana dimakamkan hari ini di TMP Makassar,” kata Fajar.
Muhammad Alim lahir di Palopo, Sulawesi Selatan pada 21 April 1945. Ia merupakan seorang mantan hakim MK sekaligus mantan Kepala Pengadilan Tinggi Kendari.
Ia mengawali karirnya pada 1975 sebagai CPNS. Ia kemudian menjadi hakim di Pengadilan Negeri Sinjai pada 1980. Mendiang sempat beberapa kali berpindah tempat tugas ke berbagai penjuru Indonesia.
Pada 2008, Muhammad Alim diangkat sebagai hakim MK oleh Presiden Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. (hma/rhd)
Baca juga:
- Roy Suryo Cs Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Fitnah Ijazah Palsu Jokowi
- Jelang Musorkab, Mantan DPRD Pamekasan Hj. Faruk Maju Tantang Kursi Ketua KONI Pamekasan
- Dandim 0833/Kota Malang Dampingi Wakasad Tinjau Dapur SPPG MBG Preneur Yayasan Prokids Anak Indonesia
- Babinsa Lowokwaru Dampingi Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis
- Bulan November, 23.381 Penduduk Kota Malang Terima Bantuan Pangan Secara Bertahap








