Kajari dan Kades se-Batu Teken MoU Pendampingan Hukum Perdata dan TUN

Kajari Batu dan Ketua APEL, memperlihatkan MoU antara Kejari dan Kades se-Batu. (dik) - Kajari dan Kades se-Batu Teken MoU Pendampingan Hukum Perdata dan TUN
Kajari Batu dan Ketua APEL, memperlihatkan MoU antara Kejari dan Kades se-Batu. (dik)

Batu, SERU.co.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Batu melakukan penandatanganan MoU dengan Kepala Desa (Kades) dan Lurah se-Kota Batu. Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan di Aula Kaliwatu Rafting, Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji Kota Batu, Selasa (25/10/2022). Kerja sama tersebut terkait urusan Perdata dan Tata Usaha Negara (TUN).

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batu, Agus Rujito SH MH mengatakan, kerja sama yang dilakukan antara pihaknya dengan Kades se-kota Batu ini, untuk mengantisipasi terjadinya permasalahan hukum. Apabila Kepala Desa mengalami permasalahan, dapat disampaikan kepada Kejari Batu melalui Kasidatun. Kejari Batu akan memberikan layanan konsultasi hukum untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga

“Semoga kerja sama ini membawa manfaat khususnya kades dalam hal mengelola pemerintahan desa,” serunya.

Agus, panggilan akrab Kajari Batu menjelaskan, pemerintah daerah saat ini sedang mengalakkan pembangunan pariwisata. Untuk itu ia pun berpesan, supaya desa-desa memiliki wisata yang bisa mendorong perekonomian masyarakat sekitar. Ia pun berharap pengelolaannya dapat dilakukan dengan manajemen yang baik.

“Sehingga ketika terjadi permasalahan jangan ragu untuk berkonsultasi dengan kasidatun Kejari Batu. Sehingga para Kades bisa melakukan pembangunan untuk mendorong pemulihan ekonomi Bangsa,” ungkapnya.

Lebih dalam, Kajari Batu mengatakan, kerja sama ini juga sebagai upaya pencegahan agar Kepala desa se-kota Batu dalam menjalankan tugasnya tidak melanggar hukum. Kades bisa berdiskusi dengan Pengacara Negara melalui Kejaksaan. Kerja sama ini disambut gembira oleh Asosiasi Perangkat Desa dan Lurah (APEL) Kota Batu.

“Kami bersyukur sudah diberi ruang untuk konsultasi ke Kasidatun Kejari Batu. Sehingga Kami tidak ragu untuk melaksanakan pembangunan. Semoga MOU ini memberi banyak manfaat,” harap Wiweko, Ketua APEL Batu.

Berita Terkait