Surabaya, SERU.co.id – Upaya percepatan vaksinasi dilakukan Kodim 0830/Surabaya Utara, Senin (31/1/2022). Kali ini vaksinasi booster dengan sasaran prajurit dan PNS Kodim memanfaatkan jenis Astrazeneca.
Pelaksanaan vaksinasi itu, melibatkan tenaga kesehatan dari Rumkitban 05. 08. 05 DKT Gubeng Pojok.
Pasipers Kodim 0830, Mayor Caj Eko Alfianto menjelaskan, vaksinasi itu dilakukan sebagai bentuk upaya peningkatan kekebalan kelompok (herd immunity).
“Vaksinasi itu penting. Apalagi, pemerintah telah mendeteksi adanya varian baru yakni varian Omicron,” ujarnya.
Meski begitu, Pasipers menyebut, senjata utama melawan pandemi adalah dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes). Bahkan, dalam pelaksanaan vaksinasi kali ini tak lepas dari adanya aturan prokes.
“Prokes harus dipatuhi dan dilaksanakan,” pungkasnya. (*/ono)
Baca juga:
- Smart Tax Persada dan Vesop Bapenda Kota Malang Jadi Percontohan Lombok Barat
- Andy Sasongko Gantikan Didik Adhyotomo sebagai Kajari Batu
- KabagOps Polres Batu Pimpin Apel Pengamanan dan TFG Karnaval Desa Giripurno
- Perpanjang PKS, Revitalisasi Alun-alun Merdeka Malang Dimulai Pekan Ini
- Dinkes Batu Lakukan Pemeriksaan Baduta Stunting di RSKH, Hasil Temuan Posyandu di Puskesmas