Lantik 58 Pejabat, Wali Kota Batu Titip Kota Batu

Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko memberi ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. (ist) - Lantik 58 Pejabat, Wali Kota Batu Titip Kota Batu
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko memberi ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. (ist)

Batu, SERU.co.id – Menjelang akhir masa jabatan Wali Kota Batu periode 2017-2022, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko kembali melakukan mutasi. Kali ini, Wali Kota melantik 58 Pejabat Administrator, Pengawas, Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas di Lingkungan Pemerintah Kota Batu, Kamis (3/11/2022). Pelantikan yang digelar di Graha Pancasila Balaikota Among Tani ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, Sekda Kota Batu, Zadiem Effisiensi, dan Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Batu.

Dalam sambutannya, Wali Kota Batu menyebutkan dirinya menitipkan Kota Batu kepada seluruh pejabat di Lingkungan Pemerintah Kota Batu. Termasuk 58 pejabat yang baru dilantik tersebut. Mengingat masa jabatan sebagai Wali Kota, tinggal sebentar lagi.

Bacaan Lainnya

“Tahun ini adalah akhir masa jabatan saya sebagai Wali Kota. Selalu tunjukkan loyalitas, dedikasi, dan kinerja yang baik untuk membangun Kota Batu, pengabdian adalah hal yang utama,” seru Wali Kota.

Orang nomor satu di lingkungan Pemkot Batu itu menyebutkan, ASN harus bisa menyesuaikan diri dengan segala situasi dan kondisi serta dinamika yang ada. Iapun mengaku tidak mudah untuk memutuskan orang yang akan ditempatkan di dalam sebuah jabatan. Namun siapapun yang terpilih, harus tetap menjalankan tugas sesuai sumpah jabatan yang diucapkan.

“Tidak mudah menaruh pejabat yang memang tepat pada tempatnya. Tetapi bagaimanapun, komitmen untuk menjalankan tugas harus tetap dilakukan sesuai dengan janji dan sumpah yang telah diucapkan,” sebut Wali Kota.

Acara pelantikan dan pengambilan sumpah dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara. Kemudian ditutup dengan doa bersama. Acarapun diakhiri dengan memberikan ucapan selamat kepada para pejabat Administrator, Pengawas, Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas di Lingkungan Pemerintah Kota Batu yang baru dilantik. (dik/mzm)


Baca juga:

disclaimer

Pos terkait