Malang, SERU.co.id – Sebanyak 35 orang Linmas, mendapatkan pembekalan dalam penanggulangan bencana, di Kelurahan Karangbesuki, Jalan Terusan Sigura-Gura. Linmas Karangbesuki menjadi kelompok penting dalam penanggulangan bencana di wilayah Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun Kota Malang, Minggu (12/12/2021).
Babinsa Karangbesuki, Serma Kuswandi mengabarkan, perangkat kelurahan menjadi pemateri dalam pembekalan tersebut. Kuswandi berharap, pembekalan untuk para linmas ini bisa meningkatkan peran Linmas dalam kesiapsiagaan bencana.
“Kita tidak pernah mau dan tidak pernah berharap terkena bencana. Tetapi, dengan situasi yang sekarang, akan sangat bijaksana bagi kita untuk selalu siap siaga dan tidak lengah,” seru Kuswandi.
Hadir Lurah Karangbesuki, Ketua LPMK, BKM, Bhabinkamtibmas dan kami sebagai Babinsa, untuk memberi pembekalan peran linmas dalam penanganan bencana.
Setelah sambutan dari Lurah Karangbesuki, Ketua Kelurahan Tangguh memberi sosialisasi soal penanggulangan bencana. Bhabinkamtibmas dan Babinsa secara bergantian menyampaikan soal materi penanganan bencana. (rhd)
Baca juga:
- Es Gabus Sudrajat Terbukti Bukan Spons, DPR: Permintaan Maaf Aparat Tak Cukup
- Pemkot Malang Fokus Benahi Infrastruktur hingga Konsep Kota Metropolitan melalui Ranwal RKPD 2027
- Minat Edukasi Mitigasi Kebakaran Melonjak, Damkarmat Kota Batu Sesuaikan Materi Tiap Jenjang
- Babinsa Ciptomulyo Dampingi Pembagian MBG di SDN Ciptomulyo 2
- Babinsa Wonokoyo Bersama Puskesmas dan Kader Posyandu Kedungkandang Rakor Percepatan ORI Campak








