Berita Populer

Dinkes DKI Jakarta Benarkan Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar PBI BPJS

Pengusaha sekaligus terpidana kasus korupsi timah, Harvey Moeis dan istrinya, Sandra Dewi, ternyata terdaftar sebagai peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) dalam program BPJS Kesehatan. Hal ini dibenarkan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta. Alasan keduanya masuk dalam daftar penerima karena kebijakan pemerintah untuk mendukung Universal Health Coverage (UHC).

Berita Populer

Pebalap Muda Papua Barat, Richard Junior Hutabarat Meninggal Dunia

Indonesia kembali berduka atas kepergian seorang talenta muda berbakat di dunia balap motor, Richard Junior Hutabarat. Pebalap asal Papua Barat yang lahir di Manokwari pada 16 Juni 2011 ini meninggal dunia pada 28 Desember 2024. Kepergiannya meninggalkan luka mendalam bagi keluarga, teman dan dunia otomotif Tanah Air, yang tengah menyaksikan kemajuan pesat karier balapnya.

Berita Populer

Kuota SNBP 2025 Resmi Diumumkan, Begini Cara Mengeceknya

Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025 resmi mengumumkan kuota sekolah untuk Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025. Kuota ini penting untuk menentukan jumlah siswa yang bisa mengikuti jalur seleksi berdasarkan prestasi akademik dan non-akademik. Hal ini sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 48 Tahun 2023.

Berita Populer

Manuver Hasto Kristiyanto, Titipkan Dokumen Rahasia dan Klaim Skandal Besar

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, yang ditetapkan tersangka oleh KPK, kembali menjadi pusat perhatian. Pengamat militer Connie Rahakundini Bakrie mengaku dititipi dokumen penting oleh Hasto sebelum penetapan tersangka. Sementara Juru Bicara PDIP Guntur Romli mengungkap Hasto memiliki sejumlah video yang disebut dapat mengungkap skandal besar, termasuk isu tiga periode dan kriminalisasi Anies Baswedan.

Berita Populer

Polisi Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Bullying dr Aulia Risma, Kaprodi hingga Senior Terlibat

Polisi akhirnya menetapkan tiga tersangka dalam kasus perundungan tragis yang menimpa dr Aulia Risma, mahasiswi Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Anestesi Universitas Diponegoro (Undip). Ketiga tersangka tersebut adalah TE, Kaprodi PPDS Anestesiologi dan Terapi Intensif FK Undip; SM, Kepala Staf Medis Kependidikan Prodi Anestesiologi dan Z, mahasiswa senior di Prodi yang sama. Barang bukti berupa uang Rp97 juta telah ditemukan.

Berita Populer

29 Pendaki Sempat Terjebak Saat Gunung Raung Meletus

Gunung Raung, salah satu gunung api aktif di Jawa Timur kembali erupsi, Selasa (24/12/2024) pukul 09.30 WIB . Kolom abu setinggi 2.000 meter menyembur ke udara, terlihat jelas dari berbagai wilayah di sekitar gunung yang berada di perbatasan Kabupaten Banyuwangi, Jember dan Bondowoso. Sebanyak 29 pendaki yang sempat terjebak dilaporkan selamat.

Tidak Ada Pos Lagi.

Tidak ada laman yang di load.