Camat Ngraho Apresiasi Kemajuan Pembangunan Desa Ngraho
Bojonegoro, SERU.co.id – Prihatin dengan melubernya air saat musim hujan, Pemerintah Desa Ngraho Kecamatan Ngraho melakukan berbagai upaya untuk mendapatkan suntikan dana dari berbagai sumber yang diperuntukkan membangun saluran air.
Kades Ngraho Mustakim saat ditemui awak media, Selasa (19/07/2022) di rumahnya mengungkapkan, dengan adanya pembangunan aliran air sepanjang 100 meter di Desa Ngraho ini bisa menumbuhkan perekonomian masyarakat, mempermudah serta memperlancar bagi warga dalam arus aliran air khususnya bagi pertanian di desa.
“Dengan adanya pembangunan aliran air, masyarakat dan para petani sekitar sangat merasakan manfaatnya karena sebelum adanya pembangunan aliran air tersebut, dulu air meluber kemana-mana bahkan sampai ke pemukiman warga,” ujar Mustakim seraya menambahkan, ia sangat berterima kasih kepada Pemkab Bojonegoro atas kucuran dana yang selama ini bisa dipergunakan untuk meningkatkan potensi desa.
Sementara itu, Camat Ngraho Masirin mengapresiasi kemajuan pembanguan di Desa Ngraho. Berkat usaha Kades dan jajarannya sehingga Desa Ngraho mendapatkan program pembangunan yang sangat banyak.
“Saya yakin dengan adanya pembangunan saluran air tersebut pasti mempunyai nilai plus tersendiri dan banyak manfaat yang dirasakan oleh warga Desa Ngraho dan jalan bisa terlihat lebih indah dengan adanya pembangunan saluran air tersebut,” ungkapnya.
Suroso, warga Desa Ngraho merasa sangat senang dengan adanya pembangunan saluran air di desanya yang semakin baik.
“Biasanya sebelum adanya pembangunan saluran air tersebut ketika turun hujan air banyak menggenangi jalan hingga masuk ke rumah warga,” katanya. (hms/ono)
Baca juga:
- Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas, Polres Malang Pasang Rambu dan Papan Peringatan Jalur Rawan
- ASN di Batu Cabuli Keponakannya Sejak Kelas SMP
- dr Nur Rochmah Jabat Direktur RSUD Kanjuruhan Setelah Kosong Lima Tahun
- Rakor Bersama Panitia Karnaval Desa Giripurno, Polres Batu Tegaskan Larangan Sound Horeg
- 390 Koperasi Merah Putih di Kabupaten Malang Resmi Diluncurkan, Bupati Berharap sebagai Penguat Ekonomi Daerah