Probolinggo, SERU.co.id – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa terjatuh di Jembatan Kaca Seruni Bromo saat melakukan kunjungan Kamis (16/2/2023). Video saat Khofifah terjatuh menjadi viral di media sosial.
Awalnya, seorang pria di belakang terjatuh hingga mengenai Khofifah yang berada di depannya. Sesaat setelah terjatuh, Khofifah langsung dibantu oleh beberapa orang yang turut mendampinginya.
Merespon kejadian tersebut, Pemprov Jatim langsung memberikan kabar jika kondisi Khofifah baik-baik saja.
“Alhamdulillah, semuanya baik-baik saja,” seru Kabiro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Timur, Ali Kuncoro, Jumat (17/2/2023).
Sementara itu, melalui akun media sosialnya, Khofifah mengajak masyarakat untuk berkunjung ke tempat wisata terbaru ini. Ia menyebut, tempat ini menjadi salah satu ikon baru di KSPN Bromo-Tengger-Semeru.
“Kapan terakhir kali ke Bromo ? Nah, saat ini di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru (BTS) punya satu lagi ikon yang tidak boleh dilewatkan yaitu Jembatan Kaca Seruni Point.” tulis Khofifah.
Kendati demikian, jembatan karya anak bangsa ini baru akan dibuka untuk umum pada Oktober 2023 mendatang.
“Saat ini Jembatan Kaca Seruni Point tengah memasuki tahap finishing dan InsyaAllah, jika tidak ada halangan akan dibuka untuk umum Oktober 2023 mendatang. Yuk, jadwalkan segera liburan ke Bromo.” pungkasnya. (hma/rhd)
Baca Juga:
- Pemain Timnas Ramai Geruduk Instagram Ganjar Pranowo Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
- Resmi! FIFA Coret Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
- Laksanakan Tema Pembangunan 2022, Pemkot Batu Sukses Bangun 10 Sasaran Strategis
- Safari Ramadan ke-3 Pemkot Batu dengan Warga Binangun Bumiaji
- Pemkab Bojonegoro Berbagi Tips Berpuasa Bagi Penderita Diabetes