Jakarta, SERU.co.id – Polda Metro Jaya mengamankan dr Lois Owien, Minggu (11/7/2021) sore. Penangkapan dilakukan sebagai buntut pernyataannya yang mengaku tak percaya covid-19.
“Ditangkap Polda Metro Jaya kemarin pukul 16.00 WIB,” ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan, Senin (12/7/2021).
Kasusnya kini diambil alih oleh Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Kendati demikian, belum ada penjelasan resmi yang disampaikan Bareskrim Polri.
Sebelumnya, Lois Owien membuat pernyataan yang kontroversial. Dalam sebuah acara yang dipandu pengacara Hotman Paris, Lois menyatakan dirinya tak percaya dengan covid-19. Ia mengatakan, para pasien yang meninggal dan dikubur dengan tata cara covid-19 meninggal lantaran interaksi antar obat.
“Menurut Ibu yang dikubur dengan cara protokol kesehatan covid-19, menurut ibu dokter apakah itu meninggal karena virus corona atau tidak?” tanya Hotman.
“bukan,” jawab Lois.
Pihak Majelis Kehormatan Etik Kedokteran Ikatan Dokter Indonesia (MKEK IDI) juga telah melakukan panggilan kepada Lois beberapa waktu lalu. (hma/rhd)
Baca juga:
- OJK Malang Cabut Izin Usaha PT BPR Dwicahaya Nusaperkasa Batu
- Diplomat Kemlu Arya Daru Sempat Naik ke Rooftop dan Ponsel Belum Ditemukan
- Konflik Bersenjata Hari Kedua Thailand–Kamboja Semakin Memanas dan Terbuka
- Pelaku Penganiayaan Ayah dan Anak di Situbondo Berhasil Dibekuk
- Hasto Kristiyanto Divonis 3,5 Tahun Penjara dalam Kasus Suap PAW Harun Masiku