Kondisi Terkini Mohammad Ahsan Usai Cedera di Final All England 2023

Mohammad Ahsan cedera di All England 2023. (ist) - Kondisi Terkini Mohammad Ahsan Usai Cedera di Final All England 2023
Mohammad Ahsan cedera di All England 2023. (ist)

Jakarta, SERU.co.id – Atlet bulutangkis Mohammad Ahsan mengalami cedera di Final All England 2023, Minggu (19/3/2023) malam saat menghadapi rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ahsan mengalami masalah pada lutut kirinya jelang akhir pertandingan di gim kedua.

Ia sempat mendapatkan perawatan di pinggir lapangan oleh tim medis pertandingan. Ahsan menyatakan tidak bisa melanjutkan permainan. Wasit pun menyatakan jika Ahsan/Hendra retired atau mundur dari pertandingan.

Bacaan Lainnya

Namun, beberapa detik kemudian, Ahsan kembali ke lapangan dan melanjutkan pertandingan sambil dibopong oleh Hendra. Aksi haru Ahsan demi memberikan poin kemenangan bagi Fajar/Rian ini menuai decak kagum penonton yang riuh bertepuk tangan.

Baca juga: Final All England 2023: Kemenangan Fajar/Rian dan Aksi Haru Ahsan Meski Cedera

Hendra Kurniawan buka suara soal keputusan melanjutkan pertandingan meski Ahsan sudah cedera. Menurutnya, pertandingan sudah mencapai skor 20 sehingga akan ada perasaan tidak enak jika tidak dilanjutkan.

“Akan tetapi, kami memutuskan untuk lanjut dulu karena sudah poin 20 juga. Kalau retired, menyerah saat tinggal satu poin lagi rasanya, kan, tidak enak,” seru Ahsan.

Dokter PBSI, dr Grace Joselini mengatakan, kondisi lutut Ahsan bengkak karena cedera itu. Ia menyampaikan, Ahsan akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut saat berada di Jakarta.

Baca juga: Jakarta STIN BIN Rebut Juara 3 Proliga 2023

“Kondisi lutut kirinya sudah mulai bengkak jadi memang saya tidak melakukan pemeriksaan lebih lanjut dulu, tindakannya langsung mengompres dengan es lalu ada obat anti nyeri dan anti peradangannya saya kasih juga dan di-tapping dan tongkat,” ungkap Grace.

“Setibanya di Jakarta nanti, akan difollow up lebih lanjut untuk dilakukan pemeriksaan MRI,” sebutnya.

Sementara itu, pertandingan all Indonesian final ini berakhir dengan kemenangan Fajar/Rian dengan 21-17 dan 21-14. Ahsan/Hendra harus puas kembali menjadi runner up setelah di tahun sebelumnya juga duduk di posisi runner up melawan juniornya Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. (hma/rhd)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *