Malang, SERU.co.id – Babinsa Kelurahan Samaan Serka Nasuka bersama Babinkamtibmas, Kelurahan, ormas dan warga Samaan melaksanakan penanaman pohon. Dalam rangka program penghijauan, di pinggiran Kali Brantas RW. 05 Kelurahan Samaan, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Minggu (16/1/2022).
Babinsa Kelurahan Samaan Serka Nasuka menyampaikan, penanaman bibit pohon ini merupakan upaya penyelamatan ekosistem alam dari hulu ke hilir.
“Khususnya menjaga mata air untuk ketersediaan air dalam tanah. Tak hanya itu saja, melainkan masih banyak lagi manfaat yang diperoleh. Momen ini dapat juga sebagai wahana mengajarkan kepada generasi muda untuk mencintai alam,” seru Serka Nasuka.
Ditempat yang sama, Lurah Samaan Anang menyampaikan, ucapan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini. Termasuk Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Samaan, yang telah melaksanakan penanaman pohon keras di pinggiran kali Brantas wilayah RW 05 Kelurahan Samaan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Samaan Anang, Ketua FPRB Kota Malang Sarjono,
Ketua PPRM Kota Malang Hadi, Ketua Tagana Joko, Perwakilan Dinas Kementerian Sosial Prof Jatim, Kelurahan Tangguh Samaan dan warga sekitar. (rhd)
Baca juga:
- dr Nur Rochmah Isi Kekosongan Direktur RSUD Kanjuruhan Setelah Lima Tahun Kosong
- Rakor Bersama Panitia Karnaval Desa Giripurno, Polres Batu Tegaskan Larangan Sound Horeg
- 390 Koperasi Merah Putih di Kabupaten Malang Resmi Diluncurkan, Bupati Berharap sebagai Penguat Ekonomi Daerah
- Ini Langkah Kapolres Batu Tangani Fenomena Sound Horeg
- Bupati Jember Sebut Koperasi Merah Putih Dukung Ekonomi Kerakyatan Entaskan Kemiskinan