Taman Edelweiss Berkah Abadi Warga Wonokitri Bromo

Akses masuk Taman Edelweiss. (rhd) - Taman Edelweiss, Berkah Abadi Warga Wonokitri Bromo
Akses masuk Taman Edelweiss. (rhd)

Sementara itu, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Malang, Samsun Hadi mengatakan, Bank Indonesia Malang (BIMA) memfasilitasi Taman Edelweiss sejak tahun 2019. Kini omzet pengelolaan Taman Edelweiss tembus hampir Rp1 miliar.

“Alhamdulillah, apa yang kita bina bisa dinikmati oleh masyarakat setempat, baik dari budidaya, kafe, oleh-oleh dan lainnya. Potensinya cukup besar, hampir Rp1 miliar per tahun. Semoga bisa mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata setempat,” seru Samsun, ditemui di Taman Edelweiss, Sabtu (7/1/2023).

Bacaan Lainnya

Baca juga: Lahan Bunga Edelweis Rawa di Ranca Upas Dirusak Acara Motor Trail, Panitia Cuma Minta Maaf

Kepala KPwBI Malang, Samsun Hadi, menanam bibit Edelweiss, sebagai upaya konservasi. (rhd) - Taman Edelweiss, Berkah Abadi Warga Wonokitri Bromo
Kepala KPwBI Malang, Samsun Hadi, menanam bibit Edelweiss, sebagai upaya konservasi. (rhd)

Disebutkannya, secara kasat, dengan tiket masuk Rp10.000, jumlah kunjungan tahun 2022 38.850 orang, dengan estimasi omzet Rp388,500 juta. Dimana 10 persen perolehan omzet tiket masuk untuk PAD Desa Wonokitri. Itu pun belum termasuk omzet dari pengelolaan kafe dan oleh-oleh/souvenir hingga hampir Rp1 miliar.

“Awalnya memang tak bisa diprediksi, namun dengan kekompakan dan semangat kebersamaan yang luar biasa. Meski awalnya dari profesi petani, mereka bisa membuktikan secara profesional. Pencatatan (keuangan) mereka cukup rapi dan tertib,” puji Samsun.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *