Sementara itu, pemenang audisi Suprabha, Pradya Purbo Rini mengatakan, untuk mengikuti audisi dirinya hanya memiliki waktu 3 hari. Beberapa hal yang dipelajari agar lolos audisi tersebut adalah nada bicara gaya wayang orang. Sebab jenis tari wayang orang dibutuhkan intonasi yang tepat.
“Yang jelas dalam tiga hari itu belajar tentang nada bicara yang pas karena drama tari wayang orang harus ada intonasinya saat berbicara,” jelas wanita berusia 22 tahun asal Sanggar Darma Pertiwi ini.
Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Provinsi Jatim, Sinarto SKar MM mengapreasiasi adanya audisi lakon Arjuna dan Suprabha oleh Disparta Batu. Ia menyebutkan, hal tersebut merupakan langkah yang bagus dan menarik. Dalam hal ini masyarakat dilibatkan dalam proses audisi pertunjukan.
“Ketika melakukan audisi tokoh utama, masyarakat akan terlibat langsung dan nanti punya waktu untuk pingin tampil juga sebagai tokoh yang diidolakan,” pungkasnya. (dik/mzm)
Baca juga:
- Perselisihan Dua Yayasan di Turen Belum Temukan Titik Terang di RDPU DPRD Kabupaten Malang
- Wujudkan Smart Green Campus, UB Tekankan Lima Aspek Ini
- Kesiapan Mental dan Finansial Jadi Pertimbangan Gen Z Menunda Pernikahan
- KAI Batalkan 38 Perjalanan KA Akibat Banjir, Penumpang Dapat Refund
- Warga Wiyurejo Digegerkan Penemuan Jenazah Petani Tergantung di Gubuk Kebun Apel







