Jombang, SERU.co.id – Perusahaan ritel modern Alfamart menyalurkan 100 pcs mukenah ke masyarakat Kabupaten Jombang, Minggu (10/10/2021).
Regional Corcom PT Sumber Alfaria Trijaya (SAT) Mochammad Faruq Asrori menjelaskan, jika mukenah tersebut merupakan hasil donasi konsumen. Bekerjasama dengan Yayasan Bahrul Maghfiroh Cinta Indonesia (BMCI).
“Uang receh kembalian konsumen yang berbelanja di toko alfamart ditawarkan untuk donasi. Ini salah satu bentuk penyalurannya,” seru Faruq, sapaan akrabnya.
Selama bulan Juni 2021 sampai Agustus 2021, Alfamart mempercayakan penyaluran donasi ke BMCI. Dana donasi yang terkumpul cukup besar, secara nasional bulan Juni 2021 adalah Rp1,527 miliar. Bulan Juli 2021 sebesar Rp1,480 miliar dan Agustus 2021 terkumpul Rp1,356 miliar.
“Total donasi itu untuk nasional, dari 32 cabang secara nasional,” ungkap Faruq.
Wabup Jombang, Sumrambah mengaku, jika Alfamart sangat peduli terhadap masyarakat Kabupaten Jombang. Pasalnya, Alfamart berulangkali menyalurkan bantuannya. Mulai mukenah, sarung, sepatu sekolah, school kit, bantuan modal pedagang hingga paket sembako bagi masyarakat kecil.
“Kami berharap perusahaan lain juga melakukan hal yang sama,” pintanya. (ist)
Baca juga:
- Bangkitkan Gairah Off-Road Nasional, Gus Fawait Sebut Jember Dulu Surganya Offroader
- Pemerintah Se-Malang Raya Sepakat Atur Bersama Soal Transportasi, Sampah dan Air Bersih
- Masyarakat Ambulu Gelar Festival Kaki Gunung Watu Pecah
- Bupati Gus Fawait Pastikan Agenda Wisata dan Kebudayaan di Jember Lebih Semarak
- Usai Dilantik Pengurus HIPMI Kota Malang Siap Sinergi Dukung UMKM Naik Kelas