Optimalkan Layanan Digital, CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan (kedua kiri), didampingi Chief of Network and Digital Banking CIMB Niaga Budiman Tanjung (kedua kanan), Head of Region Jawa Timur CIMB Niaga Rhena Octaria (kanan), dan Presiden Direktur CIMB Niaga Finance (CNAF) Ristiawan Suherman (kiri). (rhd) - CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah - Optimalkan Layanan Digital, CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah
Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan (kedua kiri), didampingi Chief of Network and Digital Banking CIMB Niaga Budiman Tanjung (kedua kanan), Head of Region Jawa Timur CIMB Niaga Rhena Octaria (kanan), dan Presiden Direktur CIMB Niaga Finance (CNAF) Ristiawan Suherman (kiri). (rhd)

Malang, SERU.co.id – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus mengoptimalkan beragam layanan berbasis digital untuk peningkatan jumlah nasabah. Salah satunya, nasabah komunitas dari kalangan mahasiswa dan pelajar di Kota Malang. Dengan segala kemudahan layanan CIMB Niaga, diharapkan turut meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah di Malang Raya.

Presiden Direktur CIMB Niaga, Lani Darmawan menyatakan, pihaknya menjalin kerja sama layanan perbankan dengan beberapa kampus di Malang. Seperti Universitas Brawijaya (UB), Universitas Negeri Malang (UM), dan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), serta kampus lainnya secara bertahap.

Bacaan Lainnya

“Kami siap melayani nasabah, civitas akademika dan para pelaku usaha di Malang Raya dengan mengandalkan layanan CIMB Niaga yang lengkap. Baik digital maupun melalui jaringan kantor cabang konvensional, syariah, serta Digital Lounge,” seru Lani, sapaan akrabnya, beberapa waktu lalu kepada SERU.co.id.

Disebutkannya, cvitas akademika dapat menikmati keunggulan layanan CIMB Niaga, sebagai solusi pengelolaan keuangan kampus berbasis digital. Dengan dukungan digital banking terdepan, melalui OCTO Mobile, OCTO Clicks, OCTO Pay (e-money), BizChannel@CIMB, dan BizChannel@CIMB Mobile, serta lainnya.

“Melalui layanan digital, nasabah dapat melakukan berbagai aktivitas perbankan dan finansial secara praktis dan fleksibel dari mana saja dan kapan saja, tanpa harus datang ke kantor cabang,” imbuh Lani.

Upaya meningkatkan layanan nasabah di kampus, pihaknya mengawali dengan membuka Digital Lounge @Campus di Universitas Brawijaya (UB). Mengutip pernyataan Rektor UB, Prof. Widodo SSi MSi PhDMedSc, Lani menyampaikan, setiap tahun ada 15-17 ribu mahasiswa baru di UB, belum termasuk mahasiswa yang masih aktif kuliah.

“Itu belum kampus lain baik negeri maupun swasta, belum lagi pelajar SMA sederajat, itu potensinya besar sekali. Bahkan nanti bisa mendominasi jumlah nasabah kami, tentunya juga akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi daerah. Dan alasan dipilihnya Malang, lantaran sebagai salah satu pusat perekonomian, pendidikan, dan pariwisata yang terus berkembang di Jawa Timur,” terang Lani.

Presiden Direktur CIMB, Niaga Lani Darmawan, menjawab pertanyaan awak media. (rhd) - CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah - Optimalkan Layanan Digital, CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah
Presiden Direktur CIMB, Niaga Lani Darmawan, menjawab pertanyaan awak media. (rhd)

Catatan keberhasilan peningkatan nasabah baru pernah ditorehkan CIMB Niaga ketika bekerja sama dengan layanan ojek online, yakni Grab dan Go-Jek. Berdasarkan penelusuran SERU.co.id, CIMB Niaga sempat mencatatkan pertumbuhan nasabah komunitas driver ojek online lebih dari 5 juta pada tahun 2017 secara nasional.

“Setiap hari kita convert 80-100 driver punya rekening dompet digital. Hampir semua perusahaan penyedia layanan transportasi online menjadi nasabah CIMB Niaga dan memanfaatkan layanan transaksi perbankan digital,” ungkap Hendra Lembong, Chief of Transaction Banking CIMB Niaga, dikutip dari infobanknews 2017.

Dengan kemudahan layanan digital yang diberikan oleh CIMB Niaga, tentunya akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi daerah. Pengalaman ini sempat dirasakan oleh driver ojek online, Jefri (nama samaran) yang merasakan kemudahan dalam pengelolaan keuangan hasil ngojeknya.

Salah satu kantor Bank CIMB Niaga di Malang, jadi jujugan driver Grab. (rhd) - Optimalkan Layanan Digital, CIMB Niaga Targetkan Peningkatan Nasabah Komunitas Seiring Pertumbuhan Ekonomi Daerah
Salah satu kantor Bank CIMB Niaga di Malang, jadi jujugan driver Grab. (rhd)

“Saya awal ikut driver Grab pada tahun 2017 itu karena iseng tergiur kemudahan mendapatkan tambahan (uang) dan bonus harian. Saya leluasa mendapatkan orderan dengan kemudahan dompet digital saat itu. Ketika istri butuh uang, tinggal ambil di ATM, jadi saya ga harus pulang dulu, tapi dapur tetap ngebul,” ungkap Jefri, mantan salah satu karyawan bank kepada SERU.co.id.

Jefri mengaku, aktivitas ngojek dilakukannya sebelum berangkat dan sepulang kerja. Sempat terhenti karena kesibukan, namun kembali serius menekuni. Setelah dia resign karena efisiensi karyawan akibat dampak covid-19 pada tahun 2021.

“Waktu itu saya berpikir itung-itung buat ganti ongkos BBM mobil buat kerja dan antar anak. Apalagi bonus harian bisa buat tambahan di luar gaji. Kalau dulu iseng, sekarang jadi profesi tetap,” tandas pemilik akun platinum Grab ini.

Sementara itu, Head of Region Jawa Timur CIMB Niaga, Rhena Octaria menyampaikan, pihaknya akan aktif melayani nasabah dari kalangan mahasiswa dan pelajar. Dimana saat ini, marketshare Kota Malang 5,58 persen dari nasional, atau secara angka jumlah total nasabah Malang sekitar 56 ribu.

“Secara komposisi nasabah retail atau perorangan lebih banyak dibanding nasabah non individu atau korporate, dengan perbandingan 80:20 persen,” jelas Rhena, kepada SERU.co.id.

Disinggung target dari kalangan mahasiswa dan pelajar menindaklanjuti kerja sama dengan beberapa perguruan tinggi. Dirinya tak bisa mematok angka prediksi, namun berharap jumlah nasabah dari kalangan mahasiswa dan pelajar terus bertumbuh. Seiring dampak layanan CIMB Niaga pada pertumbuhan ekonomi daerah.

“Yang pasti, target pertumbuhan nasabah kami jauh lebih baik lagi. Secara statistik target akuisisi year on year (yoy) naik 19 persen dibanding tahun kemarin. Didominasi pengguna mobile banking kami,” tandasnya.

Sebagai informasi, pertumbuhan kinerja secara nasional pada kuartal pertama 2024, CIMB Niaga melaporkan perolehan laba sebelum pajak konsolidasi (unaudited) sebesar Rp2,2 triliun. Atau naik sebesar 7,8% year-on-year (yoy), dan menghasilkan earnings per share Rp66,96. (rhd)

disclaimer

Pos terkait