Kodim 0833 Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kodim 0833. (ist) - Kodim 0833 Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kodim 0833. (ist)

Malang, SERU.co.id – Komando Distrik Militer 0833 Kota Malang menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun 2022. Bertempat di halaman Apel Kodim 0833 Jalan Kahuripan No.6 Kota Malang, Jum’at (28/10/2022). Mengusung tema “Bersatu Bangun Bangsa”, kegiatan ini diikuti anggota Kodim dan Personel Jajaran Koramil Kodim 0833/Kota Malang.

Dalam amanat Menteri Pemuda dan Olahraga RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara Kasdim 0833/Kota Malang, Mayor Arm Chairul Effendy menyampaikan, peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah upaya menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan dan dipelajari. Sekaligus dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.

Baca Juga

“Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita, bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur. Serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan,” seru Inspektur Upacara Kepala Staf Kodim 0833/Kota Malang, Mayor Arm Chairul Effendy, didampingi Komandan Upacara, Danramil 0833/05, Kapten Czi Faturohman.

Disebutkannya, sejarah telah menjelaskan, pilihan pemuda waktu itu telah menjadi tonggak kuat menuju kemerdekaan. Peran pemuda dalam mempelopori membangun visi kebangsaan dengan Sumpah Pemuda 1928. Diikuti rangkaian pergerakan-pergerakannya, telah mengantarkan kepada proklamasi kemerdekaan Indonesia.

“Peran pemuda telah tercatat dengan tinta emas sepanjang masa,” tuturnya.

Lebih lanjut disampaikan, tema peringatan Hari Sumpah Pemuda “Bersatu Bangun Bangsa” ini, memberikan pesan mendalam bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan. Untuk membangun ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan pembangunan peradaban unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia.

“Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung Sumpah Pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang,” jelasnya.

Berita Terkait