Farzah, Korban Meninggal ke-135  Tragedi Kanjuruhan

makam farzah
makam farzah

Pertama dan Terakhir Melihat Langsung Pertandingan Arema FC

Malang, SERU.co.id– Farzah Dwi Kurniawan, salah satu korban kritis dalam Tragedi Kanjuruhan yang dirawat di RSSA akhirnya meninggal dunia, Minggu (23/10/2022) malam. Ia tercatat sebagai korban meninggal yang ke-135 atas tragedi 1 Oktober 2022 itu.  Pemuda pendiam itu ternyata baru pertama kali melihat secara langsung pertandingan tim kebanggaanya Arema FC main di Stadion Kanjuruhan.

Bacaan Lainnya

Atas insiden Sabtu, 1 Oktober 2022 tersebut, berarti Farzah untuk pertama kali dan terakhir melihat secara langsung pertandingan Arema FC.

“Anaknya pendiam, juga nggak pernah keluyuran, baru kali ini diajak nonton Arema sama teman-temannya satu kampung. Sebayanya temen-teman satu kampung melihat ke sana semua, sehingga dia ikut bersama – sama, sekitar orang 9,” kata paman Farzah Arifin Candra, Senin (24/10/2022).

Menurut Arifin, keponakannya tersebut menjalani perawatan selama 23 hari di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA).  Sebenarnya kondisinya sempat mengalami kemajuan setelah menjalani perawatan di ICU 3 hari. Jadi korban sempat beberapa hari dirawat di luar ruangan ICU setelah kondisinya mengalami kemajuan. Namun itu tidak berlangsung lama.

 “Ya, itu dulu pernah 2 – 3 hari di ICU terus membaik, dibawa keluar di ruangan berapa hari. Mengalami penurunan (kondisi), akhirnya sampai sekarang ini,” Seru Arifin.

Dia menjelaskan, Farza meninggal, Minggu (23/10/2022) sekitar pukul 23.00. Dengan kondisi tubuh yang utuh, dengan beberapa luka luar yang terlihat mata.

“Utuh, ada luka di bagian tangan, untuk infus saja. Bersih tidak ada. Wajahnya utuh, bersih wajahnya,” terangnya. (ws6/ono)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *