Malang, SERU.co.id – Babinsa jajaran Koramil 0833/ 05 Lowokwaru bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek Lowokwaru mengawal pendistribusian logistik Pilkada Kota Malang. Pengawalan dilakukan untuk memastikan keamanan selama pendistribusian, Senin (25/11/2024).
Danramil Lowokwaru, Kapten Inf Rizal Faisal Pelu mengatakan, proses pendistribusian merupakan bagian penting tahapan Pilkada Serentak di Kota Malang.
“Karena itu, aparat gabungan berkomitmen menjaga kelancaran dan keamanan hingga proses pemungutan suara selesai,” seru Kapten Rizal.
Menurut Kapten Rizal, pengawalan logistik ini merupakan bagian upaya Kodim 0833/Kota Malang mendukung pelaksanaan Pilkada agar berjalan aman dan lancar. Sehingga masyarakat dapat memberikan hak pilihnya tanpa rasa khawatir.
“Kami berharap, distribusi logistik Pemilu di wilayah Kecamatan Lowokwaru dapat berjalan lancar dan tepat waktu. Guna mendukung kelancaran pelaksanaan Pesta Demokrasi Pilkada Serentak 2024,” pungkasnya. (rhd)