Malang, SERU.co.id – PPKM level 4 Kota Malang masih bergulir, patroli berbalut pembagian sembako pun tergelar, Kamis (29/7/2021) malam. Sasarannya adalah para pedagang dan warung yang terdampak covid-19.
“Pukul 21.25 kami lakukan pemberian bantuan sembako kepada PKL,” seru Kanit Dikyasa Satlantas Polresta Malang Kota, Iptu Sokib, saat memimpin patroli.
Petugas membagi sembako kepada pedagang dan PKL di sepanjang Jalan Terusan Surabaya. Selain itu, tukang becak di sejumlah ruas Jalan Surabaya, Jalan Semeru, Jalan Kahuripan dan Jalan Tugu, pun dapat sembako.
Tetapi, petugas operasi tetap menegakkan prokes. Warung yang melanggar aturan juga mendapat sanksi tipiring dari patroli PPKM Kota Malang. Seperti Kedai Kopi Rembug Pawon Jalan Kawi dan Warkop Ipok Utas Jalan Galunggung.
Petugas patroli sendiri menjalankan rute sasaran dengan melintasi sejumlah jalan utama. Misalnya, Jalan Kawi – Jalan Pulosari – Jalan Rajekwesi – Jalan Terusan Dieng – Jalan Galunggung – Jalan Terusan Surabaya, sebelum akhirnya kembali ke Balaikota.
Kegiatan patroli bersama dalam rangka operasi disiplin penegakan protokol kesehatan. Ini sebagai upaya pengendalian mobilitas masyarakat di wilayah Kota Malang.
Dalam patroli, tim gabungan terdiri dari Satpol PP, Kodim 0833 Kota Malang, Yonkav 3/Tank, Polresta Malang Kota dan Wastib Dinas Perindag. PPKM level IV di Kota Malang masih akan bergulir sampai 2 Agustus 2021. Sehingga giat patroli masih tetap bergulir. (rhd)
Baca juga:
- USDEC Luncurkan USIDP Perkuat Industri Susu Nasional di Jawa Timur
- Sebelum Ditemukan Meninggal Mengenaskan Pasutri di Lawang Sempat Terlibat Pertengkaran
- Tabrakan “Adu Banteng” di Karangploso, Dua Korban Alami Luka-luka
- Seorang Nelayan di Sendangbiru Diduga Hilang di Laut saat Mencari Ikan
- Mbak Ulfi Bantu Ringankan Beban Keluarga Penderita Tumor Melalui Ambulan Berantas Gratis