Malang, SERU.co.id – Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Indonesia, Prof Dr Muhadjir Effendy, MAP hadir dalam pelantikan MD (Majelis Daerah) KAHMI (Korps Alumni HMI) Kota Malang yang berlangsung Minggu, (30/1/2022).
Dalam pidatonya, pria yang pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) tersebut, mendukung penuh program-program MD KAHMI Kota Malang. Perhatian kepada kebudayaan yang menjadi salah satu program MD KAHMI Kota Malang, dinilainya sebagai hal positif bagi Kota Malang yang multikultural.
“Kota Malang banyak mahasiswa, budayanya juga berbeda-beda. Saya yakin fokus kebudayaan yang menjadi salah satu program KAHMI Kota Malang dapat terealisasi,” seru Prof Muhadjir.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Malang, Sutiaji juga menggandeng KAHMI Kota Malang untuk mewujudkan Malang Halal City.
“Saya yakin dengan latar belakang religius yang dimiliki oleh KAHMI Kota Malang, Halal City dapat cepat terwujud,” ucap Sutiaji.
Selain itu, fokus kebudayaan yang menjadi prioritas KAHMI Kota Malang, disebut Sutiaji sebagai salah satu hal yang mendukung Kota Malang menjadi Halal City.
“Dulu, syiar Islam dapat berhasil lewat kebudayaan. Kini saya berharap City Halal akan berhasil jika ada ikut campur dalam hal kebudayaan,” ujarnya.
Danramil Klojen, Lettu Inf Miseri, mewakili Dandim 0833 hadir dalam acara pelantikan pengurus MD KAHMI di Kota Malang. (rhd)
Baca juga:
- Kebakaran Hebat di Tebet Diduga Akibat Korsleting Listrik
- Pemkot Malang Dukung Santunan Anak Yatim NU Care-LAZISNU Wujud Ngalam Ngopeni
- Babinsa Kedungkandang Dampingi Petani Keringkan Gabah Hasil Panen
- Babinsa Arjosari Karya Bakti Bersama Warga Perumahan Taman Raden Intan Bersihkan Lingkungan
- Bangkitkan Gairah Off-Road Nasional, Gus Fawait Sebut Jember Dulu Surganya Offroader