Jember, SERU.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember menggelar Apel Relawan Kebencanaan. Guna meningkatkan kesiapsiagaan petugas gabungan dan pasukan relawan di lapangan alun-alun Jember.
Apel relawan kebencanaan ini dipimpin Bupati Jember Hendy Siswanto. Dan diikuti oleh Forkopimda, pasukan relawan gabungan dari Basarnas, BPBD, TNI, Polri, PMI, Petugas Pemadam Kebakaran dan sejumlah Komunitas Rescue, Kamis (20/1/2022).
“Ini yang kedua kalinya. Jadi apel awal sebelum terjadi bencana sudah kita lakukan di Puger untuk tsunami dan banjir,” seru Bupati Hendy.
Bupati menyampaikan, apel ini digelar untuk mempererat hubungan antara Pemkab Jember dengan para relawan. Karena menurut Bupati, yang ada di garda terdepan saat terjadi bencana, yakni para relawan.
“Apel dilaksanakan lagi untuk mempererat lagi hubungan kita (Pemkab) dengan para relawan. Karena kekuatan relawan ini yang luar biasa disamping kekuatan dari TNI/POLRI,” bebernya.
Bupati berharap, dengan diadakannya apel relawan kebencanaan ini. Bisa mempercepat langkah Pemkab Jember dalam menangani bencana.
“Harapannya kedepan, mudah-mudahan tidak ada lagi bencana. Apel ini bagian dari ikhtiar yang harus kita lakukan sedini mungkin,” harapannya.
Kurang lebih ada 500 personel gabungan beserta ratusan relawan dan komunitas penyelamatan yang mengikuti apel relawan kebencanaan ini. (yas/rhd)
Baca juga:
- Truk Box Ekspedisi Terguling di Pujon Akibat Hindari Kendaraan Oleng Didepannya
- BISTF Paragliding Accuracy League 2025 Ditutup, Malaysia Borong Juara
- DPR dan Pegiat Pendidikan Desak Pangkas Dana Sekolah Kedinasan untuk Keadilan
- Emak-emak Sukun Peduli Lingkungan Ubah Sampah Jadi Ecoenzim dan Sabun Bernilai Ekonomis
- KM Gregorius Barcelona V Terbakar di Perairan Sulawesi Utara, 280 Penumpang Dievakuasi