Malang, SERU.co.id – Usai dilantiknya Direktur Politeknik Negeri Malang (Polinema) periode 2021-2025, Supriatna Adhisuwignjo, ST, MT, di Plaza Insan Berprestasi Gedung Kemendikbud Ristek Jakarta, Selasa (5/10/2021) lalu. Selanjutnya Senat Polinema melaksanakan pemilihan Pembantu Direktur Periode 2021-2025 dalam Rapat Senat di Graha Polinema, Rabu (10/11/2021).
Ketua Panitia Pemilihan Pembantu Direktur Polinema Periode 2021-2025, Dr Nawir Rasidi, ST, MT mengatakan, Proses Penjaringan dan Pendaftaran Bakal Calon Pembantu Direktur diperoleh 22 Bakal Calon yang memenuhi syarat dan menyatakan kesediaannya menjadi Calon Pembantu Direktur. Kemudian dari 22 orang calon tersebut, dilakukan penyaringan oleh Direktur menjadi 4 orang calon untuk masing-masing bidang.
“Alhamdulillah, semua proses pelaksanaan penjaringan, penyaringan dan pemilihan berjalan dengan lancar, demokratis, kondusif dan akuntabel. Berkat dukungan seluruh civitas akademika, terutama Anggota Senat dan Direktur,” seru Dr Nawir Rasidi, dalam keterangan resminya.
Rapat yang dipimpin oleh Ketua Senat Polinema, Dr Ir Tundung Subali Patma, MT, menghasilkan empat Pembantu Direktur Terpilih Periode 2021-2025. Di antaranya:
– Dr Dra Kurnia Eka Sari, MM, Ak, CA (Pembantu Direktur I Bidang Akademik, Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat),
– Jaswadi, SE, Ak, MSi, DBA (Pembantu Direktur II Bidang Administrasi, Keuangan dan Kepegawaian),
– Dr Eng Anggit Murdani, ST, MEng (Pembantu Direktur III Bidang Kemahasiswaan),
– Ratih Indri Hapsari, ST, MT, PhD (Pembantu Direktur IV Bidang Kerjasama).
Sementara itu, Direktur Polinema, Supriatna Adhisuwignjo, ST, MT menyampaikan, mekanisme pemilihan Pembantu Direktur sama dengan proses Pemilihan Direktur. Mulai pendaftaran, penjaringan, penyaringan dan pemilhan.
“Para Pembantu Direktur terpilih mengacu pada tupoksi sesuai dengan bidang masing-masing, dimana nantinya harus melakukan kolaborasi, kerja sama dan koordinasi. Sehingga menciptakan sinergi keseluruhan program sesuai dengan Renstra Polinema dalam rangka mencapai IKU Polinema dengan Kementerian,” ungkap Supriatna, sapaan akrab Direktur Polinema.
Direktur Polinema menambahkan, di bawah koordinasi Direktur, para Pembantu Direktur akan merumuskan program unggulan untuk kegiatan tahun 2022 dan tahun-tahun berikutnya. Dalam menunjang visi misi Polinema agar dapat dicapai sesuai milestone dan dalam rangka mencapai target IKU di Kementerian.
“Diharapkan para Pembantu Direktur terpilih dapat menjalankan tugas, fungsi, dan amanah yang diemban dengan baik. Membantu mensukseskan kebijakan Kementerian, dan menjalankan fungsi Polinema. Sebagai lembaga pendidikan tinggi vokasi yang bertugas untuk ikut mencerdaskan kehidupan bangsa,” tandas Direktur.
Nantinya, acara Pelantikan Pembantu Direktur Polinema Periode 2021-2025 akan dilaksanakan pada 30 November 2021. (rhd)
Baca juga:
- Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas, Polres Malang Pasang Rambu dan Papan Peringatan Jalur Rawan
- ASN di Batu Cabuli Keponakannya Sejak Kelas SMP
- dr Nur Rochmah Jabat Direktur RSUD Kanjuruhan Setelah Kosong Lima Tahun
- Rakor Bersama Panitia Karnaval Desa Giripurno, Polres Batu Tegaskan Larangan Sound Horeg
- 390 Koperasi Merah Putih di Kabupaten Malang Resmi Diluncurkan, Bupati Berharap sebagai Penguat Ekonomi Daerah