Mbak Ulfi Sampaikan Nota Pengantar KUA-PPAS Percepatan PAPBD

Mbak Ulfi Sampaikan Nota Pengantar KUA-PPAS Percepatan PAPBD
Rapat paripurna penyampaian nota pengantar KUA Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2025, Selasa (8/7/2025). (Seru.co.id/aza)

Situbondo, SERU.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Situbondo menggelar rapat paripurna penyampaian nota pengantar Kebijakan Umum Anggaran (KUA) Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2025, Selasa (8/7/2025).

Ketua DPRD Kabupaten Situbondo, Mahbub Junaidi mengatakan bahwa pembahasan Perubahan APBD akan dilakukan lebih cepat dan ditargetkan rampung akhir Juli 2025.

Bacaan Lainnya

“Jika mengacu pada peraturan perundangan, Perubahan APBD maksimal dilakukan sampai 30 September,” serunya.

Lebih lanjut Mahbud menjelaskan, tahun 2025 adalah masa transisi pemerintahan maka dipercepat pembahasannya.

“Kami sedang melakukan sinkronisasi program Asta Cita dan program prioritas bupati dan wakil bupati terpilih. Ini harus kita segerakan untuk mempercepat proses pembahasannya. Mungkin akhir Juli Perubahan APBD sudah rampung,” imbuhnya.

baca juga: Mbak Ulfi Janjikan Bantu Pemulihan pada Terdampak Enam Rumah Terbakar

Sementara itu, Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah, menyampaikan Nota Pengantar Kebijakan Umum Anggaran (KUA) Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) pada Rapat Paripurna bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Situbondo.

“Ada enam poin yang kita sampaikan kepada DPRD, untuk diakomodir sebagai program prioritas dari kami, Mas Rio dan Mbak Ulfi naik kelas,” ujar Wabup Ulfiah usai paripurna.

Lebih lanjut, Mbak Ulfi sapaan akrab Wakil Bupati Situbondo menjelaskan, enam point itu mengutamakan pelayanan dasar yakni pendidikan dan kesehatan, yang diselaraskan dengan perencanaan pembangunan daerah dengan visi nasional dan provinsi Jawa Timur.

“Ada enam poin yang kita akomodir pada Perubahan APBD. Kita mengawal Asta Cita dari Presiden dan Wakil Presiden serta Nawa Bhakti Satya Jilid II dari Gubernur dan Wakil Gubernur, yang kami selaraskan dengan visi kami Mas Rio dan Mbak Ulfi,” pungkasnya. (aza/mzm)

Pos terkait