“Nanti selain itu juga ada pos-pos wisata, mengantisipasi pergantian tahun tanggal 31 Desember ke 1 Januari 2023,” terangnya.
Melihat cuaca hujan terus menyapa, Polres Malang juga mengantisipasi juga menjalankan Operasi Aman Nusa dari Polda Jatim, Polres Lumajang dan Polres Malang. Yang tentunya terkait penanganan dari penyampaian BPBD juga.
“Tadi sudah disiapkan mereka tiga pos lapangan untuk membackup tanggap bencana di Kabupaten Malang. Selain itu juga kita juga menyiagakan Sat Samapta untuk backup BPBD maupun TNI yang membutuhkan apa bila terjadi bencana,” paparnya.
Untuk pengamanan di gereja-gereja yang bakal mengelar perayaan Natal, 438 personel tersebut juga turut bertugas untuk mengamankan tempat-tempat ibadah tersebut.
“Nanti kita plot selain kepada pospam tersebut, juga kepada gereja-gereja. Perlu diketahui juga kita menyiapkan tim Jibom (Penjinak bom) Satbrimob Polda Jatim, untuk sterilisasi gereja-gereja yang akan melaksanakan peringatan ibadah natal,” ungkap Kompol Mohammad Bagus Kurniawan. (ws6/ono)
Baca juga:
- Babinsa Gadang Dampingi Bulog dalam Penjualan Beras Premium
- Dandim 0833 Bekali Diklat Calon Paskibraka Kota Malang
- Tim Satgas Pangan Kabupaten Malang Temukan Beras Premium Diduga Oplosan di Pasar Tradisional
- BKAD Kota Malang Kebut Sertifikasi Ribuan Aset Pemerintah, Minimalisir Sengketa
- Bapenda Kota Malang Singgah Perumahan Malam Hari, Permudah Bayar PBB