Malang, SERU.co.id – Babinsa Koramil 0833/01 Kelurahan Klojen meninjau lokasi tanah longsor akibat hujan lebat semalaman. Akibat tanah longsor tersebut, dapur rumah milik Siti Yusida ambles di bantaran sungai Brantas Kampung Putih, RT 01 RW 06 Kelurahan Klojen, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
Mendapatkan laporan tersebut Babinsa Kelurahan Klojen, Sertu Sigid segera mendatangi TKP. Dan berkoordinasi dengan aparat terkait serta masyarakat sekitar, untuk bersama-sama membantu korban tanah longsor.
“Akibat kejadian tersebut dapur rumah ibu Siti Yusida ambruk kena longsor. Sementara kerugian masih didata dan kerugian korban jiwa nihil. Penanganan lebih lanjut kami dan masyarakat masih menunggu situasi dan kondisi aman,” seru Sertu Sigid, Jum’at (22/10/2022) pagi.
Sementara Siti Yusida menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Babinsa dan masyarakat sekitar yang sudah membantu.
“Semoga senantiasa diberikan kesehatan dan terus membantu kesulitan masyarakat,” pungkas Ida, sapaannya. (rhd)
Baca juga:
- OJK Malang Cabut Izin Usaha PT BPR Dwicahaya Nusaperkasa Batu
- Diplomat Kemlu Arya Daru Sempat Naik ke Rooftop dan Ponsel Belum Ditemukan
- Konflik Bersenjata Hari Kedua Thailand–Kamboja Semakin Memanas dan Terbuka
- Pelaku Penganiayaan Ayah dan Anak di Situbondo Berhasil Dibekuk
- Hasto Kristiyanto Divonis 3,5 Tahun Penjara dalam Kasus Suap PAW Harun Masiku