Malang, SERU.co.id – Babinsa Koramil 0833/05 Lowokwaru Kelurahan Merjosari, bersama Bhabinkamtibmas mendampingi kegiatan Operasi Pasar. Dalam rangka Pengendalian Inflasi Tahun 2022 untuk Pemulihan Ekonomi Nasional di Lapangan Plaza Kelurahan Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Senin (3/10/2022).
Operasi Pasar ini diselenggarakan Perumda Tunas, Kota Malang. Babinsa Merjosari, Sertu Sunarto menyampaikan, operasi pasar ini bertujuan untuk mengendalikan harga sejumlah komoditas.
“Di antaranya beras medium, beras premium, tepung terigu, gula pasir, telur ayam minyak goreng, daging sapi, dan daging ayam,” seru Sertu Sunarto.
Untuk harga kebutuhan pokok dari Perumda Tunas, yakni telur ayam Rp20.000 per kilogram, daging ayam Rp29.500 per kilogram. Sementara itu dari Bulog, beras Medium 5 kilogram Rp43.000, beras Lahap 5 kilogram Rp55.500, tepung terigu satu kilogram Rp10.500, gula Rp12.500 per kilogram, minyak kita Rp12.500 per liter, beras kita 10 kilogram Rp103.500 dan beras kita 5 kilogram Rp53.500.
“Semoga dengan adanya operasi pasar ini dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan bahan pokok dengan harga terjangkau,” ucapnya.
Kegiatan juga dihadiri dari Pertamina, Gapoktan binaan Dispangtan Kota Malang, UMKM binaan Disperindag Kota Malang, Bulog ID Food dan warga sasaran Tlogomas, serta Sumbersari. (rhd)
Baca juga:
- Eks Marinir RI Jadi Tentara Bayaran Rusia Minta Pulang ke Indonesia
- Abid Seiya Siswa SD Ngaglik 1 Batu Tembus Mayor Label, Launching Hits Lagu Bumi Kita
- DPRD Soroti Anggaran Pemeliharaan Jembatan ke Rumah Bupati Saat Warga Swadaya Bangun Jalan
- Babinsa Gadang Dampingi Bulog dalam Penjualan Beras Premium
- Dandim 0833 Bekali Diklat Calon Paskibraka Kota Malang