Mbak Ulfi Berharap Pengurus Baru IWAPI Bantu Kabupaten Situbondo Naik Kelas

Mbak Ulfi Berharap Pengurus Baru IWAPI Bantu Kabupaten Situbondo Naik Kelas
Pelantikan Ketua dan Pengurus IWAPI berlangsung di pendopo kabupaten Situbondo, Jumat (13/6/2025). (Seru.co.id/aza)

Situbondo, SERU.co.id – Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah hadiri pelantikan Ketua dan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Situbondo Periode 2025-2030. Pasalnya, pelantikan Ketua dan Pengurus IWAPI berlangsung di pendopo kabupaten Situbondo, Jumat (13/6/2025).

Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah mengucapkan selamat atas dilantiknya kepengurusan IWAPI baru Kabupaten Situbondo periode 2025-2030.

Bacaan Lainnya

“Atas nama pribadi maupun atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo, saya menyampaikan selamat atas dilantiknya pengurus DPC IWAPI Kabupaten Situbondo,” ujar Wabup Ulfiyah.

Lebih lanjut, Mbak Ulfi sapaan akrab Wakil Bupati Situbondo berharap, dengan keberadaan pengusaha wanita yang baru saja dilantik ini dapat mendukung dan menyukseskan setiap program dan kegiatan pembangunan di Pemkab Situbondo.

“Kami harap kedepan IWAPI mampu menyiapkan SDM yang mampu bersaing secara global. Melalui pengusaha-pengusaha wanita tangguh yang tergabung dalam wadah IWAPI, semoga Situbondo Naik Kelas segera tercapai,” imbuhnya.

Menurutnya, dengan Keberadaan pengusaha IWAPI yang baru, diharapkan mampu membuka lapangan kerja bagi masyarakat Situbondo baik bidang industri kerajinan dan pariwisata.

“Semoga dengan dilantiknya Pengurus DPC IWAPI Situbondo ini, saya berharap menjadi aspirasi bagi pengusaha perempuan lainnya. Dengan semangat baru, DPC IWAPI Situbondo mampu memberikan kontribusi positif bagi pembangunan di Kabupaten Situbondo,” pungkas Wabup Situbondo.

Sementara, Hj. Susmiati Rahmawati, Ketua Umum DPD IWAPI Jawa Timur berharap Ketua dan Pengurus DPC IWAPI Situbondo yang baru dilantik agar mampu melaksanakan program kerja IWAPI Situbondo secara profesional dan mampu meningkatkan SDM dalam dunia usaha.

“Pesan saya kepada teman-teman pengurus DPC IWAPI Situbondo agar terus menunjukan karya dan usahanya secara profesional dan kompak sesama pengusaha lain maupun pengusaha yang tergabung dalam wadah IWAPI Situbondo. Karena IWAPI merupakan organisasi mandiri,” ujar Susmiati.

Oleh karena itu, ia berharap kepengurusan IWAPI yang baru bisa melaksanakan program IWAPI sesuai dengan AD RT organisasi.

“Selamat kepada Ketua dan Pengurus DPC IWAPI yang habis dilantik. Semoga IWAPI Situbondo Naik Kelas,” pungkasnya

Sementara itu, Ketua DPC IWAPI Situbondo, Husna Laili mengatakan, ibu-ibu yang baru saja dilantik merupakan para pengusaha wanita tangguh dengan berbagai latar belakang.

“Kami punya misi besar IWAPI Situbondo bisa menjadi rumah tumbuh bersama bagi para pengusaha besar maupun skala kecil dan menengah,” ujar Husna Laili.

Menurutnya, keberhasilan IWAPI Situbondo kedepan bukan hanya ada ditangan ketua. Tetapi, harus ada kolaborasi dengan semua pihak dan kekompakan anggota dalam melaksanakan program-program kerja IWAPI Situbondo.

“Kedepan kami mohon kerjasamanya ibu ibu semua dalam menyusun program-program kerja maupun melaksanakan kegiatan dengan melibatkan pihak terkait dan lintas sektor yang ada di Kabupaten Situbondo. Dengan kebersamaan, maka para pengusaha wanita di Kabupaten Situbondo akan tumbuh dan berkembang dalam meningkatkan perekonomian di Kabupaten Situbondo ini,” pungkasnya. (aza/mzm)

Pos terkait