Malang, SERU.co.id – Inspektur Inspektorat Kabupaten Malang, Nurcahyo, resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) oleh Bupati Malang, HM Sanusi, pada Kamis sore (22/5/2025). Ia menggantikan Nurman Ramdansyah yang telah menjabat sebagai Pj Sekda selama dua periode atau enam bulan.
Bupati Sanusi menyampaikan bahwa selain menjalankan tugas sebagai Sekda, Nurcahyo juga memikul tanggung jawab penting untuk memimpin proses seleksi terbuka dalam menjaring calon Sekda definitif.
“Selain menjalankan tugas harian sebagai Sekda, beliau juga akan memimpin penjaringan dan seleksi terbuka. Masa penetapan Sekda definitif ditargetkan selesai dalam waktu tiga bulan,” ujar Sanusi.
Sementara itu, Nurcahyo menyatakan kesiapannya untuk segera memulai proses penjaringan internal, khususnya dari jajaran ASN Pemkab Malang yang memenuhi kriteria sesuai aturan kepegawaian.
“Kita akan membuka kesempatan seluas-luasnya bagi ASN yang memenuhi syarat untuk ikut seleksi. Semakin banyak yang mendaftar, semakin baik kompetisinya, dan peluang mendapatkan Sekda terbaik akan lebih besar,” jelas Nurcahyo.
Ia menambahkan, proses seleksi terbuka masih menunggu surat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri. Menurutnya, pengajuan izin telah dikirim oleh Bupati sejak 9 Mei 2025.
“Untuk proses selter (seleksi terbuka), kami masih menanti surat izin dari Kemendagri. Bila izin turun dalam waktu dekat, maka pengumuman seleksi bisa dilakukan pada Juni, dan semua yang memenuhi syarat dipersilakan mendaftar,” pungkasnya. (wul/ono)