Jakarta, SERU.co.id – Fase grup Piala Dunia 2022 masih akan berlanjut pada Kamis (1/12/2022). Sebanyak 10 negara telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
Prancis adalah negara pertama yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar setelah menang di laga pertama dan kedua dengan menekuk Australia dan Denmark. Dengan dibuntuti oleh Australia, keduanya maju ke 16 besar dari grup D.
Di grup G, Brasil melangkah dengan yakin ke 16 besar usai mengalahkan Swiss. Begitu juga dengan Portugal sebagai pemimpin grup H setelah melibas Uruguay.
Selanjutnya, grup A mengirim Belanda dan Senegal ke 16 besar. Belanda menang atas tuan rumah Qatar dan Senegal mengalahkan Ekuador. Dari grup B, Inggris dan Amerika Serikat berangkat ke 16 besar setelah meninggalkan Iran dan Wales. Grup C menyisakan Argentina dan Polandia yang berhasil ke 16 besar.
Berikut daftar negara yang lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.
1. Prancis
2. Brasil
3. Portugal
4. Belanda
5. Senegal
6. Inggris
7. Amerika Serikat
8. Australia
9. Argentina
10. Polandia.
(hma/rhd)
Baca juga:
- Komalku dan DPRD Kota Malang Apreasiasi Pemenang Lomba Menulis Cerita Anak
- Hasil Kesepakatan Polres Batu – Desa Giripurno Final, Karnaval Desa Harus Tuntas 23.00 WIB
- Kompolnas Cek Lokasi Kematian Diplomat Kemlu dan Tidak Temukan Kerusakan Fisik
- Polisi Dalami Peristiwa Kematian Misterius Pasutri di Lawang
- Eks Marinir RI Jadi Tentara Bayaran Rusia Minta Pulang ke Indonesia