Malang, SERU.co.id – Tim gabungan mulai melayani pasien positif covid-19 yang perlu lokasi isolasi. Minggu (31/10), tim gabungan Kota Malang menjemput tiga warga Bandungrejosari, Kecamatan Sukun Kota Malang.
Mereka mengungsi dari isolasi mandiri di rumahnya menuju isolasi terpusat (isoter) RS Lapangan Jalan Simpang Idjen Kota Malang. Puskesmas Janti memimpin pemindahan pasien ini,
“Kami mengapresiasi kemauan pasien untuk sembuh dan mau menjalani isolasi di isoter,” seru Babinsa Serka Kuswandi, bersama Serda Abdul Rokhim.
Lurah Bandungrejosari, tim Puskesmas Janti dan ketua RW setempat, turut mengantarkan pasien untuk isolasi di fasilitas isoter.
Disebutkannya, adanya fasilitas isoter mendukung proses penyembuhan pasien secepat mungkin. Dengan masuk di isoter, pasien akan fokus dan tidak terganggu dalam menjalani penyembuhan.
“Dengan masuk isoter, pasien juga menyelamatkan, tidak hanya diri sendiri, tetapi juga anggota keluarga tercinta di rumah,” tandasnya. (rhd)
Baca juga:
- Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas, Polres Malang Pasang Rambu dan Papan Peringatan Jalur Rawan
- ASN di Batu Cabuli Keponakannya Sejak Kelas SMP
- dr Nur Rochmah Jabat Direktur RSUD Kanjuruhan Setelah Kosong Lima Tahun
- Rakor Bersama Panitia Karnaval Desa Giripurno, Polres Batu Tegaskan Larangan Sound Horeg
- 390 Koperasi Merah Putih di Kabupaten Malang Resmi Diluncurkan, Bupati Berharap sebagai Penguat Ekonomi Daerah