Wastib Diskoperindag Tertibkan Pedagang Pasar Kebalen

Petugas melakukan penertiban kepada pedagang di sepanjang Jalan Zaenal Zakse. (ws1) - Wastib Diskoperindag Tertibkan Pedagang Pasar Kebalen
Petugas melakukan penertiban kepada pedagang di sepanjang Jalan Zaenal Zakse. (ws1)

Malang, SERU.co.id – Penertiban dilakukan Bagian Pengawasan dan Penertiban (Wastib) Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Malang kepada pedagang yang masih bandel menggelar lapak.

“Ya kami memang seharinya begini, melakukan penertiban di Pasar Kebalen di sepanjang Jalan Zaenal Zakse ini. Sesuai peraturan pemerintah Kora Malang bahwa harus sudah steril dari kegiatan pukul 07.00,” seru Bagian Keamanan dan Ketertiban Diskoperindag, Muji Syukur, Kamis (11/2/2021).

Bacaan Lainnya

Selain untuk memperlancar lalu lintas, upaya penertiban tersebut dilakukan sebagai bentuk pencegahan penularan virus covid-19.

“Mereka yang masih melanggar, kami berikan teguran. Setiap hari kami melakukan ini untuk menghimbau warga sekitar. Khususnya yang ada di Jalan Zainal Zakse ini, untuk mematuhi prokes,” bebernya, saat ditemui di sekitar Pasar Kebalen.

Salah satu petugas memberikan penjelasan. (ws2) - Wastib Diskoperindag Tertibkan Pedagang Pasar Kebalen
Salah satu petugas memberikan penjelasan. (ws2)

Dalam penertiban tersebut, pihaknya masih menemukan beberapa pelanggar.

“Pelanggaran ada 1 sampai 3 orang. Ya wajarlah mungkin, karena alasan masyarakat abai karena sibuk memenuhi kebutuhan. Tapi intinya saat ini disini sudah kondusif,” jelas Muji.

Tidak hanya Pasar Kebalen, namun beberapa pasar yang berada di Kota Malang juga tak luput dari penertiban.

“Kalau kita tergantung keperluan, penertiban pasar mana dan kita akan melangkah kemana. Sejauh ini banyak, total sekitar 26 pasar yang kita kelilingi,” pungkasnya. (ws1/rhd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *