Enam Pelajar MTs Pongangan Juarai MRC 2020

BERPRESTASI: Sejumlah Pelajar MTs Pongangan yang berprestasi saat berkunjung ke Kantor Bupati Gresik - Enam Pelajar MTs Pongangan Juarai MRC 2020
BERPRESTASI: Sejumlah Pelajar MTs Pongangan yang berprestasi saat berkunjung ke Kantor Bupati Gresik.

Gresik, SERU.co.id – Meski dalam keadaan pandemi COVID-19, tak menyurutkan niat enam pelajar Madtrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Islam Pongangan, Gresik untuk menoreh prestasi. Keenam pelajar ini berhasil meraih gelar juara di ajang Madrasah Robotic Competition (MRC) 2020 yang diadakan sejak November 2020 hingga babak final yang diselenggarakan 2 – 4 Februari 2021 di Universitas Islam As-Syafi’iyah di Kota Bekasi.

Dari 7 kategori yang dilombakan, MTs Nuruh Islam berhasil meraih juara di 3 kategori. Plt Bupati Gresik, Moh Qosim sangat mengapresiasi prestasi yang sudah diraih oleh para pelajar MTs Nurul Islam.

Bacaan Lainnya

“Di era pandemik COVID-19 seperti saat ini, bisa meraih prestasi seperti ini adalah hal yang luar biasa. Alhamdulillah, adik adik dari Mts Nurul Islam semua ini telah mengharumkan nama bukan hanya Gresik, tetapi juga Jawa Timur,” ujar Plt Bupati Gresik Moh Qosim.

Plt Bupati juga mengingatkan, para siswa harus bangga dengan almamater, tidak perlu canggung dan mengubah paradigma yang ada. Karena sekolah madrasah ini selain memberikan bekal pendidikan agama, juga mengajarkan ilmu pengetahuan. Teknologi yang sekarang dipompakan, harus tetap dibarengi dengan pendidikan agama yang bagus.

Selain para pelajar, Plt Bupati Moh Qosim juga memberikan apresiasi kepada lembaga pendidikan MTs Nurul islam dan pengajar. “Yang menentukan sukses adik adik sekalian, bukan lembaganya tetapi komitmen sekolah dan pengelolanya,”ujar Plt Moh Qosim.

Kedepannya, Moh Qosim berharap para pengajar terus memberikan bekal ilmu pengetahuan dan ilmu agama kepada adik adik pelajar sekalian, sehingga kedepan ini bisa menjadi bekal untuk bersaing di kejuaraan nasional dan internasional dan juga menjadi bekal dimasa depan.

Diketahui, 3 tim MTs Nurul Islam yang berhasil meraih penghargaan adalah Pasangan Muhammad Ariq Agustiansyah (13) dan Nindya Erika Ingesukmanjaya (13) yang sama-sama duduk di bangku kelas VIII, mendapat penghargaan juara pertama best participant pada kategori maze solving.

Andromeda (14) siswa kelas VIII dan Anisa Ayu Zandira (13) dari kelas VII, yang meraih runner up best design kategori internet of things (IOT). Sementara penghargaan peringkat ketiga desain terbaik pada kategori line follower analog berhasil diraih Muhammad Rizky Azhar (13) kelas VIII dan Talita Fela Rosidah (12) yang masih duduk di bangku kelas VII. (sgg/ono)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *